SIAPAKAH DIRIMU DIDALAM BAND? | hello sobat ConneLo ic, ketemu lagi nih sama saya dalam artikel yg terbaru tentunya, terbaru dan juga berkualitas. Kembali lagi saya ingin membahas seputar musik nih sobat, yang sebelumnya saya sudah membahas yaitu Music For Your Life , Nah kali ini saya ingin membahas tentang band. Pasti sobat semua sudah tau soal band, iya itu loh yang ada di jalan, tambal band, oh bukan itu maksudnya sobat, band adalah suatu grup yang memainkan peran  di dalam alat musik.

Di dalam band pada umumnya terdapat yaitu seorang vokalist, gitarist, bassist, keyboardist, dan drummer. Nah sesuai judul, siapakah dirimu didalam band? sobat termasuk yang mana? mari kita bahas sedikit, cekidot selamat membaca

1. Gitarist


SIAPAKAH DIRIMU DIDALAM BAND?
Sobat seorang gitarist? waduh sobat jika seorang gitarist,sobat harus bersyukur, kenapa begitu? karena gitarist menurut saya adalah peran yang sangat penting di dalam suatu band. Seperti di dalam masakan,gitarist adalah bahan utamanya. Ini dikarenakan didalam setiap lagu,apalagi lagu rock,metal pasti suara gitar paling sering di dengar.Apalagi disetiap lagu pasti ada melodi gitar yang sangat luar biasa. Tidak hanya pada musik rock dan metal, musik bergenre lain pun pasti suara gitar yang selalu menonjol daripada suara alat musik lainnya.


2. Drummer


SIAPAKAH DIRIMU DIDALAM BAND?
wow drummer, kalo kita bicara seorang drummer, drummer juga tidak kalah penting di dalam band selain gitar. Sama seperti gitarist, drummer juga berperan dalam setiap lagu, di setiap lagu pasti ada suara drum. Jika sobat adalah pemain drum, percaya dirilah sobat, karena jujur saja di dalam band, jika bermain tanpa seorang drummer, mungkin agak sedikit kurang mengasyikan, dikarenakan seorang drummer tentu harus mengatur tempo permainan lagu yang akan dimainkan, maka dari itu drummer juga penting.



3. Keyboardist


SIAPAKAH DIRIMU DIDALAM BAND?
Menjadi seorang keyboardist menurut saya sendiri adalah sebuah anugrah. Di dalam keyboard kita akan bermain tentang doremifasolasido. Berbeda dengan alat musik lain yang menggunakan kunci atau chord. Dikarenakan alat keyboard itu sendiri, seperti multi talenta, yang saya maksud disini adalah jika kita bermain keyboard, kita bisa menambahkan suara drum, gitar,bass ataupun yang lainnya. Namun jika di dalam band, suara keyboard tidak terlalu menonjol, Mungkin jika di dalam band Vierra, suara keyboard menonjol dikarenakan genre musik nya mendukung suara keyboard. Namun jika didalam genre slow contoh saja seperti jazz, pasti suara keyboard sangat menonjol,dan lagi keyboard tidak hanya memunculkan suara seperti piano, namun keyboard bisa memainkan suara saxofone,drum,gitar,bass,flute dan lainnya, maka dari itu saya menyebutnya multi talenta ^_^

4. Bassist


SIAPAKAH DIRIMU DIDALAM BAND?
Nah ini dia yang paling saya sukai, yaitu bassist, dikarenakan posisi saya dalam band adalah seorang bass. Di dalam band, mungkin suara bass adalah yg paling kurang menonjol, itu dikarenakan kalah dengan suara gitar dan juga bass. Suara bass menurut saya bisa didengar jika kita bisa merasakan pada lagu yang dimainkan. Sangat jarang suara bass yang terdengar paling keras sendiri. Mungkin pada band bondan prakoso dan juga Muse, disitu kita bisa mendengar suara bass menonjol karena genre yang dimainkan mendukung untuk bass.Namun untuk para pemain bass seperti saya tidak usah berkecil hati. Seperti didalam masakan, bass adalah Garam, Sayur tanpa garam tentu saja tidak enak rasanya. Jadi band tanpa bass,kurang asik rasanya.

5. Vocalist


Vocalist tentunya adalah bintang utamanya nih sobat, karena musik kurang rasanya jika tanpa seorang penyanyi atau vocalist, namun banyak genre musik seperti yang dimainkan band Dream Theate,band ini banyak sekali mengeluarkan instrument-instrument. Grup band yang baik, harusnya memiliki vocalist yang baik,yang berani,yang pede di depan penonton.
Suatu lagu yang ingin dimainkan,bergantung pada vocalit, dikarenakan jika suara penyanyi terlalu tinggi,maka kita harus menaikkan nada chord nya,jika terlalu rendah, kita harus menurunkan nada chordnya.


Sebenarnya kita semua dapat mengambil peran dalam gitar,bass,drum,keyboard ataupun vocalist, semua orang pasti memiliki bakat masing-masing. Namun mungkin beberapa orang malas mengembangkan bakat itu dikarenakan musik dianggap tidak penting.Padahal sangat menyenangkan jika kita mampu bermain ^_^

Nah itu sekian dari saya tentang peran kita di dalam band. Semoga setelah membaca ini sobat ConneLo ic jadi mengetahui sobat memegang peran apa di dalam band.


Semoga Bermanfaat 

21 komentar:

  1. nice share kawan, saya ingin jadi seorang vokalist, namun tidak kesampaian :|

    ReplyDelete
    Replies
    1. pasti bisa kesampaian jika sobat selalu berusaha ^_^
      thanks yaa sudah berkunjung

      Delete
  2. Sangat menyenangkan jika sudah membahas soal musik, terimakasih kawan

    ReplyDelete
    Replies
    1. memang menyenangkan jika sudah membahas tentang musik ^_^
      thanks yaah

      Delete
  3. Thanks about share this, i'm very very like about music,
    i like your blog, thanks.
    by the way, i'm a bassist too

    ReplyDelete
    Replies
    1. your welcome, thanks for your comment, i'm glad to see
      really? great, keep bassist \m/

      Delete
  4. dulu saya pernah jago dalam memainkan keyboard.
    tapi sekarang saya sudah meninggalkannya dan beralih menjadi blogger, tapi ada kesamaannya yaitu sama2 mencet2 tombol keyboard. ^_^

    ReplyDelete
    Replies
    1. waduh sayang sekali jika ditinggalkan sob,
      haha bener juga, kalo keyboard alat musik mencet not, kalo keyboard pc mencet huruf ^_^

      Delete
  5. Widihh, kalo biasanya sih gw di Gitaris, hohoho.
    thanks infonya '-')/

    ReplyDelete
    Replies
    1. sip gan, keep gitarist \m/
      thanks udah mampir ya

      Delete
  6. nice artikel sobat, kalo saya biasanya di band yang megang kabel, jadi saya kabelist ^_^ just kidding

    ReplyDelete
    Replies
    1. waduh emang ada ya gan? haha
      thanks ya udah berkunjung

      Delete
  7. I like your post (y). btw, I'm bassist too guys. wkwkwk sodaraa =D

    ReplyDelete
  8. nice post gan,

    peranan drumer sangat vital gan soalny dy yg jaga tempo. kalau dy salah yg lain bakalan kacau dah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul banget itu gan, drum memang yang menjadi pengatur tempo, nice masukannya deh gan ^_^

      Delete
  9. Wah jadi kangen sama teman se-band dulu.
    Band bentukanky udah bubaran sekarang, di band dulu aku keyboardist. Sekarang lagi usaha cari job keyboard sendir.

    ReplyDelete

Dibaca dulu ya sebelum berkomentar ^__^
Pembaca yang baik selalu meninggalkan jejak.
Semua umpan balik saya hargai dan saya akan membalas pertanyaan yang menyangkut artikel di Blog ini sesegera mungkin.

1. Komentar SPAM Akan secepatnya dihapus,TOLONG beri komentar yg relevan
2. Cek komentar masuk sebelum bertanya.
3. Dilarang menggunakan link aktiv. Link aktiv tidak akan berpungsi.
4. Dilarang menyebarluaskan artikel tanpa PERSETUJUAN dari saya.
5. Bergabung dengan kami untuk menjadi member Klik "Join to Member "

Grazie ^_^

 
Top